Perbedaan Spesifikasi New Andromax I 4.0 dan Andromax I 4.0

Tuesday, 11 June 20130 comments

Bersamaan dengan peluncuran Andromax V 5.0, Smartfren juga meluncurkan salah satu smartphone penerus Andromax I yang dulu pernah sukses dipasaran lokal Indonesia, hanya dengan menambahkan kata "New" smartfren berharap New Andromax I juga laku keras dipasaran Indonesia.

Tentunya sobat tiponer penasaran donk dengan Spesifikasi dan Harga dari pendatang baru stok lama "New Andromax I", oke kita akan bahas sedikit mengenai perubahan fitur yang dilakukan oleh pihak smartfren pada salah satu smartphone andalannya ini.

Harga dan Spesifikasi New Andromax I

Perbedaan Spesifikasi New Andromax I dan Andromax I

Prosesor dan Grafik

New Andromax I menggunakan prosesor berkecepatan 1.2 GHz Qualcom Snapdragon didukung dengan GPU Andreno 203.  Sedangkan Andromax I sebelumnya hanya menggunakan prosesor berkecepatan 1 GHz Dual Core, sedangkan kartu grafik yang digunakan sama, Andreno 203. Dengan peningkatan prosesor ini tentunya New Andromax I lebih cepat n tangkas untuk menerima perintah dari jemari sobat tiponer :D

Desain dan Layar

New Andromax I mengusung layar berukuran 4 inci dengan teknologi IPS + Lapiran OCA (Optically Clear Adhesive) diklaim oleh pihak smartpren akan menampilkan layar lebih jernih, halus halus dan tajam. Sedangkan versi sebelumnya menggunakan layar yang sama, hanya saja tidak ada fitur OCA (Optically Clear Adhesive).

Sistem Operasi

Ini nih yang ane suka, New Andromax I udah dijalankan dengan Android 4.1 Jelly bean yang tentunya lebih oke dari tetuanya si Andromax I yang dulu hanya menggunakan OS Android 4.0 Ice Cream Sandwich. Berkaitan dengan hal ini, seharusnya New Andromax I juga ditingkatkan kapasitas RAM nya dari 512 MB ke 1 GB agar lebih mantap menjalankan Jelly Bean, tetapi ini tidak dilakukan oleh smartfren, mungkin biar harga bersahabat kali yak!

Harga New Andromax I

Langsung aja deh liat gambar yang saya comot dari situs smartfren dibawah ini

Harga dan Spesifikasi New Andromax I

Beda 100 ribu ama versi sebelumnya yang dibanderol dengan harga Rp1.199.000.
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. jenis handphone - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by
Proudly powered by Blogger